Peringatan HUT Bhayangkara ke-78
Tim Unilak Juara Dua Lomba Debat Hukum
- Kamis, 30 Mei 2024 - 07:40:51
- Oleh admin

Riaupintar.com -- Tim debat Universitas Lancang Kuning (Unilak) Riau, berhasil metaih juara II pada lomba debat hukum dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Rabu (29/05/2024), di Hotel Furaya Pekanbaru.
Dalam lomba yang digelar Kepolisian Daerah Riau itu tim Unilak Riau diperkuat Risman Zebua, Gino Septian Hutabarat, Kosengan Zai. Juara satu diraih tim mahasiswa UNRI.
Lomba yang mengangkat tema "Penerapan Restorative Justice oleh Penyidik Polri Dikaitkan dengan UU Nomor 2 Tahun 2002" tersebut dibuka langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal.
Lima Perguruan Tinggi di Riau yang mengikuti lomba ini, yakni Universitas Lancang Kuning, Universitas Persada Bunda, Universitas Riau, Universitas Muhammadiyah Riau dan Universitas Islam Riau dengan mengirimkan 3 orang perwakilan dari tiap-tiap Universitas.
Dalam wawancara melalui sambungan telepon usai menerima trofi juara, Konsengan Zai mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Polda Riau yang telah mewadahi mereka dalam lomba debat tersebut.
Read more info "Tim Unilak Juara Dua Lomba Debat Hukum" on the next page :