Pembina Hardiknas di MAN 3 Pekanbaru, ini Pesan Abdul Wahid
- Kamis, 02 Mei 2024 - 17:30:03
- Oleh admin

Riaupintar.com -- H Abdul Wahid SAg MIKom, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru menjadi pembina upacara bendera dalam rangka peringati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024 yang dilaksanakan di halaman Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Pekanbaru, Kamis (2/05/2024).
Ikut hadir dalam upacara Hardiknas yang tahun ini mengambil tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar” tersebut Kepala Madrasah H Marzuki MAg, Karyawan dan Karyawati, Majelis guru, dan seluruh siswa MAN 3 Kota Pekanbaru.
Dalam sambutannya Abdul Wahid menyampaikan bahwa Hari Pendidikan Nasional 2023 atau dikenal dengan Hardiknas adalah hari peringatan pendidikan di Indonesia. Tanggal tersebut juga bertepatan dengan kelahiran Bapak Pendidikan Indonesia yakni Ki Hajar Dewantara. Beliau merupakan seorang tokoh yang berfikir kenapa pendidikan hanya didapat oleh kaum priyai dan kaum terpandang tidak seluruh lapisan masyarakat.
“Sebagai generasi muda siswa/i harus mensyukuri apa yang di dapat hari ini dan berbuat secara maksimal dengan mengembangkan potensi agar apa yang menjadi cita-cita karena pejuang bangsa harus bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu pengetahuan karena beramal tanpa ilmu akan sia-sia,” ucapnya.
Dia berharap kepada seluruh Majelis guru dan para siswa/i MAN 3 Kota Pekanbaru harus punya visi dan misi yang sama untuk memajukan Madrasah ini dengan tanggung jawab berbeda untuk memajukan Madrasah, dan itu semua akan dipertanggungjawabkan kepada Allah SWT.
Read more info "Pembina Hardiknas di MAN 3 Pekanbaru, ini Pesan Abdul Wahid" on the next page :